Analisis Sistem Kelembagaan Bank Sampah Induk dalam Pengelolaan Sampah Berkelanjutan di Kota Surabaya

Authors

  • Shela Aulia Rahmadhani IPB University

Abstract

Pemerintah Kota Surabaya berupaya dalam penanganan isu sampah dengan bekerjasama dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan Corporate Social Responsibility (CSR) Perseroan Terbatas Perusahaan Listrik Negara (PT. PLN) dalam membentuk Bank Sampah Induk Surabaya (BSIS. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi sistem pengelolaan dan aktor yang berperan di dalam kelembagaan BSIS, menganalisis tingkat pengaruh dan kepentingan stakeholder dalam pengelolaan sampah BSIS, menganalisis persepsi nasabah terhadap pengelolaan sampah yang dilakukan oleh BSIS, dan menghitung manfaat ekonomi yang diperoleh dari pengelolaan sampah berkelanjutan di BSIS. Penelitian ini dilakukan Bank Sampah Induk Surabaya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif, analisis stakeholder, skala likert, dan analisis pendapatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem kelembagaan BSIS sudah cukup baik. Terdapat delapan stakeholder yang memiliki kepentingan dan pengaruh dalam pengelolaan sampah di BSIS. Persepsi nasabah BSIS bernilai positif terutama pada aspek ekonomi. Manfaat ekonomi pengelolaan BSIS mengalami peningkatan pada total penerimaan dan bagi nasabah BSIS, sedangkan bagi pengelola mengalami penurunan dari total pendapatan karena semakin tinggi kebutuhan operasional.

Downloads

Published

2023-10-20